Gerakan Nasional Anti Miras Tangsel edukasi di Arisan Ibu Ibu Jl Kiwi, Graha Bintaro
Gerakan Nasional Anti Miras Tangsel edukasi di Kediaman Ibu Ryan, Graha Bintaro pada Sabtu 12 Juli 2014, pukul 15.30-16.30. Pemateri oleh Nining aidil selaku trainer Anti miras. Acara ini merupakan penyuluhan yang disandingkan dengan acara rutin arisan bulanan. Acara ini dihadiri oleh 20 ibu ibu.
Akhir akhir ini, Banyak kasus kecelakaan yang berkaitan dengan pengemudi yang menyetir dalam kondisi mabuk, selain itu, Tindakan kriminalitas yang dilakukan oleh orang yang dalam kondisi masuk juga semakin banyak. Pemabuk tidak hanya dari golongan orang dewasa, bahkan anak anak dan remaja pun makin banyak jumlahnya. Pemabuk tidak hanya dari golongan warga masyarakat, bahkan oknum aparatpun ada yang melakukannya.
Tak jarang, acara yang dilaksanakan dengan pesta miras, berakhir dengan kematian massal. Masyarakat juga meski diingatkan kembali, pengaturan usia boleh membeli miras yang sudah ditentukan undang undang. Penyuluhan ini juga memberikan informasi tentang apa itu miras, apa saja golongannya, apa saja efeknya bagi tubuh dengan diputarnya video edukasi dampak miras.
