Gerakan Nasional Anti Miras Tangsel penyuluhan di Musholla Al Islah

Gerakan Nasional Anti Miras Tangsel penyuluhan di Musholla Al Islah, Jl Kiwi, Graha Bintaro

Gerakan Nasional Anti Miras Tangsel penyuluhan di Musholla Al Islah, Jl Kiwi, Graha Bintaro pada Sabtu 12 Juli 2014, pukul 4.45-6.30 di ruang shalat utama. Pemateri oleh Nining aidil selaku trainer Anti miras. Acara ini merupakan materi motivasi jamaah shalat subuh yang dirangkaikan dengan agenda Ramadhan. Acara ini dihadiri oleh 40 Jamaah Musholla.

Seperti apa dampak miras untuk tubuh kita ?

1. Otak: Hilang kesadaran dan koordinasi, kurang refleks, penglihatan kabur, hilang memori ingatan, pingsan

2. Jantung: Hipertensi, jantung berdebar, denyut jantung cepat, jantung bengkak

3. Hati/Liver: Kerusakan hati (sirosis), hepatitis, kanker hati, penurunan fungsi hati dalam detoksifikasi racun dan bakteri

4. Perut: Muntah­muntah, perut buncit, kanker lambung dan usus

5. Sistem reproduksi: Penurunan libido, penurunan kemampuan seksual, perubahan siklus seksual, kemandulan, impotensi

6. Kulit: Merah & berjerawat, kering, pucat, keriput & garis halus pada wajah

Berikut adalah beberapa hadist yang berkaitan dengan pelarangan konsumsi miras :

HR Tirmidzi : Diriwayatkan dari Abdullah bin Umar ra bahwa Rasulullah SAW bersabda, “Barang siapa meminum khamr (miras), Allah tidak menerima salatnya selama empat puluh pagi. Apabila ia bertaubat, Allah menerima taubatnya. Kalau ia kembali meminum khamr lagi, Allah tidak menerima shalatnya selama empat puluh hari. Apabila ia bertaubat, Allah menerima taubatnya.”

Usman RA berkata : Karena itu, tinggallah khamr karena ia sebagai ibu jari dari dosa­-dosa, dan sesungguhnya tidak dapat berkumpul iman dengan khamr di dalam dada seseorang, melainkan harus keluar salah satu. Yakni seorang jika telah mabuk, maka akan keluar dari lidahnya kalimat­kalimat kufur, lalu menjadi kebiasaan sehingga dibawa mati dalam kalimat itu, sehingga menyebabkan ia kekal dalam neraka.

genam mushola tangsel

 

Leave a Reply