Akibat Pengaruh Alkohol Seorang Pria Menikam Penjual Lumpia Basah di Bandung

Sering kali terjadi ke salah pahaman akan sesuatu di berbagai tempat.

Kesalah pahaman tersebut, bisa terjadi ketika sedang berkomunikasi, dalam sebuah pandangan, hingga prilaku seseorang. Sebenarnya salah paham itu adalah hal yang sangat lumrah dan patut di maklumi.

Namun tidak sedikit orang yang salah faham malah berujung pertikaian, karena kurangnya komunikasi yang baik, dan kedewasaan terhadap orang yang sedang berseteru. Apalagi jika dalam kondisi dibawah pengaruh alkohol.

Melansir ABCHANNEL.ID dari akun instagram Adalah Kabupaten Bandung. Telah terjadi penusukan terhadap seorang penjual Lumpia basah di Ciwalengke Majalaya akibat salah faham, dan si pelaku dalam pengaruh alkohol.

Kejadian tersebut bermula ketika korban sedang menyebrang jalan dan hendak pergi ke sebuah warung untuk membeli rokok. Namun saat itu sang pelaku yang sedang mabuk berteriak mengatakan ‘naon sia neuleu’ (apa kamu melihat). Karena korban tidak merasa menantang pelaku, korban tetap berjalan ke sebuah warung.

Tiba – tiba pelaku menyerang korban dan menusuk bahu korban menggunakan gunting. Akibatnya jahitan alami luka dan mendapat 16 jahitan di bahu, minggu ( 14/5 ). Polisi pun bergerak cepat, dan kurang dari 24 jam pelaku berhasil diamankan.

Pelaku yang sedang nongkrong didepan rumahnya, di Desa Sukamukti, kecamatan Majalaya, kabupaten Bandung, berhasil diamankan unit reskrim Polsek Majalaya tanpa perlawanan. Saat ini pelaku sudah diamankan ke Polsek Majalaya, untuk dilakukan penyidikan. ABCHANNEL

Leave a Reply